GORONTALO - Bencana banjir dan longsor yang terjadi di Provinsi Gorontalo menerjang tiga wilayah sekaligus, di antaranya Kabupaten Gorontalo, Bone Bolango, dan Kota Gorontalo. Bencana itu mengundang kepedulian dari berbagai kalangan organisasi. Salah satunya GUSDURian Peduli. Tim relawan GUSDURian Peduli, NU Peduli, dan Organisasi Masyarakat sipil (OMS) bergerak cepat menggelar koordinasi penanganan warga terdampak banjir …